MR

food lover who love to share

Dibalik Rasanya yang Enak, Ini Dia Manfaat Kolang Kaling untuk Ibu Hamil

Kolang kaling adalah salah satu jenis makanan yang mudah ditemukan di Indonesia, terlebih ketika bulan ramadhan. Kolang kaling memiliki rasa yang manis dan bertekstur empuk. Makanan ini enak dimakan sendiri maupun dijadikan campuran minuman dan juga bisa dijadikan olahan minuman es. Siapa sangka dibalik rasanya yang enak kolang kaling menyimpan banyak manfaat untuk ibu hamil. Anda pasti tahu kalau ibu hamil tidak boleh sembarangan mengkonsumsi makanan karena akan berpengaruh terhadap janinnya. Jika anda sedang hamil, anda tidak perlu khawatir untuk mengkonsumsi kolang kaling karena makanan ini menyimpan manfaat untuk ibu hamil.

  1. Melancarkan Pencernaan

Ibu hamil pasti sudah tidak asing dengan masalah pencernaan seperti diare dan sembelit. Masalah ini timbul karena kurangnya serat yang dikonsumsi. Kolang kaling tinggi serat sehingga bisa mengatasi masalah pencernaan tersebut.

  1. Memperkuat Tulang

Orang yang setelah retak atau patah tulang biasanya dianjurkan untuk mengkonsumsi kolang kaling. Makanan ini tinggi kalsium sehingga mampu memperbaiki masalah tulang serta memperkuat tulang. Pada ibu hamil kolang kaling dapat memperkuat struktur tulang bayi.

  1. Menjaga Sel dan Jaringan

Kolang kaling mengandung fosfor yang tinggi sehingga mampu menjaga sel dan jaringan. Perlu anda ketahui kerusakan sel dan jaringan tubuh adalah cikal bakal penyakit berbahaya. Anda bisa turut menjaganya dengan mengkonsumsi kolang kaling. Makanan murah ini ternyata memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Dibalik Rasanya yang Enak, Ini Dia Manfaat Kolang Kaling untuk Ibu Hamil
Scroll to top